Varun di Poster October |
Jadi penasaran nih, seperti apa sih perannya Varun Dhawan di film "October" kayak sedih banget, kesel dan capek. Berbaring di rerumputan dan memandang ke atas, sad and blue. Kalian bisa memberi tanggapan kah ?
Varun memakai jenggot kali ini, tetapi modelnya berbeda dengan jenggot yang ada di Badlapur, dimana jenggotnya seakan akan menunjukkan pria psikopat yang ingin membalas dendam atas kematian istri dan anaknya. Kalau yang disini, di film October dengan rambutnya yang di belah tengah membuatnya seperti pria yang secara keseluruhan menjadi pria yang penyayang, melankolis. Sepertinya gak percuma ya Shoojit Sircar menyuruhnya untuk tidur sediikit selama seminggu.
Coba kalian lihat teasernya kemarin di bulan Februari, di hari valentine. Debutnya Banita Sandhu yang cantik menatap keluar dari jendela dan Varun yang menatap pohon yang tak berdaun. Ini kisah yang membuat kita patah hati deh.
Baca twittnya Varun berikut.
“#OctoberFirstLook. October will live with you forever.@ShoojitSircar.”
October ini ditulis oleh Juhi Chaturvedi yang sebelumnya menulis Vicky Donor dan Piku. Musiknya digarap oleh AR. Rahman dan Komail Shayan. Shoojit pernah berkata "Saya selalu bereksperimen dan me-ngetes diri sendiri. Cukup beruntung film ini sebentar lagi rilis, dan October itu genrenya lain dari yang lain. Saya harap publik bisa menghargai eksperimen ini."
Semoga laris manis deh. Soalnya tahun 2017 ini kan Varun sukses banget. Amin. (omb)